Kepercayaan Tuhan Kepada Kita
Pojok Rohani Rabu, 8 Juli 2020
Saudara dan Saudari yang terkasih dimanapun anda berada, Berkah Dalem.
Sebagai manusia biasa, tentu kita akan merasa bangga jika diberi kepercayaan untuk mengerjakan hal-hal penting. Kepercayaan tersebut dapat membuat kita semakin percaya diri, bahkan Kreatif dan berusaha untuk melakukan yang terbaik.
Hari ini Yesus pun memberikan kepercayaan yang besar kepada para murid-Nya untuk menyelamatkan domba-domba yang hilang dari umat Israel dan memberitakan Kerajaan Sorga sudah dekat. Yesus mengetahui bahwa murid-murid yang diutus adalah orang-orang biasa yang punya banyak kekurangan dan kelemahan. Oleh karena itu, Ia memberikan bekal kepada mereka berupa kuasa untuk mengusir setan-setan dan menyembuhkan orang-orang yang sakit.
Demikian juga yang Tuhan lakukan kepada kita sekarang ini, Tuhan memanggil kita menjadi umat-Nya, Ia mengenal seluruh hidup kita, kelebihan dan kekurangan kita masing-masing. Walaupun begitu Ia tetap mempercayakan tugas untuk mewartakan kabar sukacita itu kepada kita. Tetapi yang perlu kita inggat bahwa panggilan Tuhan mengandung sebuah perutusan untuk mewartakan kabar sukacita .Orang yang dapat membawa kabar sukacita adalah orang yang hidupnya juga dipenuhi sukacita, untuk itu kita harus bisa bersyukur dan bersukacita di setiap situasi dihidup ini. Percayalah, Ia sendiri yang akan memampukan kita. Sebab Ia yang memanggil sudah berjanji, akan memberi kuasa dan kekuatan bagi kita untuk menjalankan perutusanya. Siapkah kita, untuk menjalankan kepercayaan yang Tuhan berikan sebaik-baiknya? Mari, dengan gembira kita wartakan kabar sukacita kepada semua orang!
Sr. M. Theresina, OSF